Buku Standar Gambar Perencanaan Denah Lantai (Floor Plan) Pada Rumah Tinggal
Harga:
Rp 210,000
Rating:
4.8
Suka:
2,055
Lokasi:
KAB. MALANG
Detail
penulis : Alpha,ST,MPd
penerbit : MNC Publishing
ISBN : 978-602-462-595-5
Ukuran : 21 X 29.7 Cm
Halaman : 232 Halaman
Berat : 1000 Gram
Ulasan
Pembaca yang budiman, buku ini kami hadirkan di hadapan Anda dengan judul “ STANDAR GAMBAR PERENCANAAN DENAH LANTAI (FLOOR PLAN ) PADA RUMAH TINGGAL” dan akhirnya penulis bisa menyelesaikan dengan baik. Buku ini disusun berdasarkan akan permasalahan di lapangan dan kebutuhan untuk seorang juru gambar,guru kejuruan, desainer , praktisi, konsultan, lembaga pemerintahan dan akademis4 khususnya pada bidang perencanaan bangunan Gedung.seperti kita ketahui bersama banyak di lapangan para praktisi maupun akademis belum paham benar standar gambar denah lantai yang dibutuhkan dan dapat dilaksanakan di lapangan, sehingga banyak kecendrungan membuat standar sendiri sendiri atau asal-asalan. Berangkat dari fenomena inilah,penulis berusaha untuk menyumbangkan hasil karya dan pemikirannya untuk keperluan gambar perencanaan bangunan Gedung yang berstandar yang diharapkan bisa membantu dalam menyelesaikan permasalahan atau salah satu rujukan bersama dalam standar gambar yang umumnya digunakan di dunia kerja. Buku ini disajikan secara sederhana,detail dan bertahap pada setiap bagian elemennya .Pada penjelasan disertakan contoh gambar aplikasinya agar mudah dalam pemahaman.dalam buku ini juga disertakan kompetensi yang ingin dicapai serta lembar kerja ( LK ) agar lebih memantapkan pemahaman pada tingkat HOTS ( Higher Order Thinking Skill ) . Buku ini terbagi dalam bagian-bagian yang mendasar yaitu pemahaman tentang gambar rencana kerja ( besteks ) , standar dokumen gambar rencana kerja , jenis jenis denah , elemen-elemen standar yang digunakan denah lantai , pendimensian (dimensioning ) denah ,penggunaan teks pada huruf dan angka , setting komponen gambar pada autocad. Buku ini dapat digunakan bagi pengguna yang baru mengenal atau profesional tentang standar gambar denah lantai.