* Dapat menutup bagian kulit bawah mata, noda atau bibir (lip concealer)
* Waterproof, tahan air dan keringat
Cara menggunakan concealer yang benar untuk menutupi bagian bawah mata, sebaiknya pilih shade concealer yang satu atau dua tingkat lebih terang dari warna kulit Anda untuk memberikan efek mencerahkan. Jika Anda ingin memulai penggunaan concealer anda, pilihlah concealer yang mampu melembapkan untuk menjaga area sekitar mata tetap terjaga.
Concealer sendiri hadir dalam berbagai bentuk dengan karakteristik masing-masing. Di pasaran, tersedia concealer berbentuk cream, liquid, dan stick. Biasanya, cream concealer lebih pigmented, sehingga cocok untuk Anda yang ingin mendapatkan coverage medium sampai full. Stick concealer yang berbentuk seperti lipstik memiliki tekstur yang agak padat serta bisa digunakan pada area-area tertentu pada wajah. Sementara untuk liquid concealer merupakan bentuk concealer yang paling mudah ditemukan di pasaran. Liquid concealer pun cenderung lebih serba guna karena bisa menutupi kekurangan di berbagai bagian pada wajah.