Monograf Massage Kulit dengan Minyak Zaitun untuk Pencegahan Dekubitus pada Pasien Tirah Baring
Harga:
Rp 50,679
Rating:
3
Suka:
76
Lokasi:
KAB. BANYUMAS
Sinopsis:
Pasien dengan tirah baring dalam jangka waktu lama mempunyai risiko gangguan integritas kulit. Gangguan tersebut dapat diakibatkan oleh tekanan yang lama, iritasi kulit atau imobilisasi dan berdampak akhir timbulnya dekubitus. Intervensi perawatan kulit yang terencana dan konsisten merupakan intervensi penting untuk menjamin perawatan yang berkualitas tinggi, perawat dengan teratur mengobservasi kerusakan atau gangguan intergritas kulit pada pasien tirah baring. Tindakan pencegahan dekubitus harus dilakukan sedini mungkin dan harus tetap dijaga agar tidak terjadi dekubitus. Pemberian tindakan massage dengan benar sangatlah penting untuk menjaga dan merawat integritas kulit agar tetap normal dan tidak menimbulkan terjadinya komplikasi pada kulit. Massage efektif mencegah dekubitus, pada pencegahan luka tekan ini digunakan teknik massage efflourage. Massage dengan teknik eflourage (gosokan) adalah suatu gerakan dengan mempergunakan seluruh permukaan bagian tangan melekat pada bagian tubuh yang digosok, bentuk telapak tangan dan jari-jari selalu menyesuaikan dengan bagian tubuh yang digosok. Massage atau pijat dapat memperbaiki sirkulasi, metabolisme, dan memperlancar peredaran darah sebagai cara pengobatan. Melakukan tindakan massage dibutuhkan lotion untuk mempertahankan kelembapan kulit salah satunya dengan minyak zaitun. Minyak zaitun adalah salah satu minyak tumbuhan yang pertama dibuat oleh orang, yang diperas dari buah pohon zaitun. Minyak zaitun memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, perawatan tubuh, kecantikan, dan digunakan untuk pengobatan dan pencegahan. Minyak zaitun mengandung beberapa senyawa, seperti fenol, tokoferol, sterol, pigmen, dan squalene. Minyak zaitun juga mengandung asam lemak tidak jenuh, vitamin E yang memegang peranan penting dalam kesehatan manusia dan mampu mencegah berbagai penyakit.